Cara Penyambungan Kabel Fiber Optic


Cara Penyambungan Kabel Fiber Optic

Proses penyambungan kabel fiber optik agak berbeda dengan penyambungan kabel UTP (Kabel LAN). Proses penyambungan harus dilakukan dengan presisi dan teliti, karena besar kabel fiber optik besarnya sekitar seukuran rambut manusia. Disamping itu harus disambung dengan bersih agar cahaya dapat merambat dengan baik.

Berikut adalah langkah - langkah dalam menyambung kabel fiber optik :

1. Kupas kabel fiber optik kurang lebih 2 - 3 cm

Kupas kabel fiber optik kurang lebih 2-3 cm
kabel serat optik tersebut dikupas terlebih dahulu.    buffer nya dengan menggunakan pengupas kabel (wire stripper fiber optic cable) sehingga tampak bagian inti (core) nya, sepanjang sekitar 3 cm.

2. Bersihkan kabel dengan tissue yang diberi alkohol

Bersihkan core dengan alkohol

Kemudian core tadi dibersihkan dengan menggunakan tissue yang dibasahi dengan sedikit alkohol agar bersih dari debu atau pengotor. Core tidak boleh dipegang karena sidik jari bisa menempel.

3. Potong core dengan cleaver

Potong core dengan Cleaver

Setelah dibersihkan, core dipotong dengan menggunakan alat pemotong khusus yang dinamakan dengan cleaver. Tidak bisa menggunakan gunting atau pisau biasa. Cleaver ini akan memotong dengan dengan sangat presisi, hasil potongannya benar-benar lurus dan tidak miring.

4. Masukan core ke fusion splicer

Masukkan core ke Fusion Splicer

(fiber protection sleeve yang berwarna putih berbentuk seperti sedotan minuman)

Core yang sudah oke tadi dimasukkan kedalam fusion splicer. Core A dan Core B dimasukkan pada chamber lalu dikunci dengan pengaitnya (clamps). Jangan lupa untuk memasukkan pembungkus sambungan corenya (fiber protection sleeve).

5. Tutup chamber dan align core

Tutup chamber dan align core


(GAP SETTINGS : perhatikan core A dan B disebelah kiri dan kanan berwarna putih masih berjarak)

Penutup chamber ditutup, lalu ditekan tombol sambungkan. Nanti alat akan otomatis melakukan Align pada kedua core dan memanaskan keduanya sekaligus melakukan arc calibration. Lalu kedua core akan terlihat di layar. Perhatikan garis putih itu adalah corenya. yang sebelah kiri adalah Cora A dan sebelah kanan Core B. 

Step by stepnya :

A. Proses penyambungan kabel berlangsung secara otomatis

Proses penyambungan berlangsung otomatis

(GAP SETTINGS: mesin akan dan mendekatkan jarak kedua core secara otomatis)

B. Proses aligning untuk menyesuaikan posisi core

Proses Aligning  untuk menyesuaikan posisi core

(ALIGNING : mesin akan menaikkan/menurunkan posisi core agar sesuai dan presisi)

Jika mesin tidak align dengan sempurna, silahkan ulangi potong core dengan cleaver. Terkadang hasil potongan kurang baik sehingga perlu di potong ulang.

C. Core fusion

Core fusion

(PELEBURAN: Proses pemanasan dan peleburan hingga core bersatu hanya berlangsung 1-2 detik)

Sampai disini terlihat core sudah tersambung dengan baik. Silahkan amati redaman yang muncul, jika redaman kurang baik silahkan ulangi proses penyambungan dari awal.

D. Langkah terakhir, memasang pelindung kabel

Langkah akhir, memasang pelindung kabel

(fiber protection sleeve melindungi hasil sambungan)

Pasang fiber protection sleevenya lalu masukkan ke oven pemanas pada fusion splicer. Ini bertujuan agar core hasil sambungannya terlindungi, sehingga tidak gampang patah.


Lebih jelasnya bisa dilihat video berikut :




Sumber = Youtube
Channel = "Maul²⁸"
Link Channel = https://youtu.be/bfBVTCM8dss


Popular Posts